"Polisi Waspadai Teror Bom di Laga Indonesia vs Qatar"

Polri mengakui pengamanan pada laga Indonesia melawan Qatar di Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Selasa (11/10/2011), tak fokus pada antisipasi petasan. Meningkatkanya aksi terorisme beberapa bulan terakhir, juga mendapat perhatian khusus dari kepolisian agar laga tersebut tetap berlangsung aman.

"Pengamanan masuknya mercon ke stadion akan kami perketat. Tapi, teror (bom) juga kita antisipasi. Kita akan razia semua barang-barang yang masuk ke stadion, kita akan sisir semua," kata Kadiv Humas Polri, Irjen (Pol) Anton Bachrul Alam, Minggu (9/10/2011).

Karena polisi juga manusia, Anton menyatakan Polri tak bisa menjamin 100 persen laga tersebut tak akan dinodai aksi teroris. "Semua diharapkan bisa aman. Yang bisa jamin hanya Allah SWT. Kami dari Polri akan berusaha semaksimal mungkin untuk memberi keamanan kepada warga," tukasnya.

0 comments:

Post a Comment

Post a Comment